Kali ini kita akan membahas wisata Pulau Tidung ala backpacker. Jika anda pecinta traveling, menyukai petualangan dan menginginkan variasi kehidupan, maka berwisata ala backpacker adalah pilihan paling pas. Selain menghemat dana liburan karena semua kebutuhan bisa anda estimasikan sesuai keinginan sendiri, suasana yang dinamis dan bervariasi akan didapat. Yang pasti anda akan menciptakan kenangan indah yang unpredictable. Walaupun terdengar sederhana, namun banyak hal pula yang harus anda siapkan untuk mendukung perjalanan anda bersama tas ransel serbaguna di punggung.
Yang harus anda siapkan jika akan berkunjung ke Pulau Tidung layaknya backpacker sejati antara lain pakaian yang tipis. Sebuah pulau tak bisa dipisahkan dari pantai. Sangat mungkin anda butuh beberapa pakaian ganti yang cepat kering, dan kaos tipis bisa jadi pilihan terbaik. Jangan lupa membawa sunblock, kacamata, dan air mineral. Perjalanan ala backpacker anda takkan
terganggu dengan panasnya matahari dan lelah tubuh yang menghampiri. Siapkan pula matras atau tikar untuk alas berjemur di pantai yng indah. Dan yang paling penting adalah persediaan uang cash. Tentu saja uang cash akan memudahkan anda berbelanja atau membeli apapun di pulau tidung.
Di Pulau tidung beragam hal menyenangkan ala pantai bisa dilakukan oleh backpacker sejati. Mulai dari sekedar melihat pemandangan dan mengabadikannya dalam jepretan eksotik, menikmati olahraga air khas pantai yang memacu adrenalin dengan naik banana boat ataupun snorkeling, yang anda bisa bawa sendiri alatnya dari rumah atau sekedar jalan- jalan santai dan menemukan hal menarik yang unik ala pulau tidung. Sebagai backpacker, tentu tak perlu merisaukan makanan dan tempat untuk tidur. Anda bisa memilih makanan apapun sesuai suasana pantai dan khas dari pulau tidung, begitupun dengan tempat menginap. Tak perlu hotel berbintang dan segala kemewahannya, homestay atau penginapan yang murah sudah cukup untuk mengistirahatkan lelah tubuh anda untuk menghadapi petualangan lain esok paginya.
Backpacker sejati tahu bagaimana menikmati hidup, di beragam kondisi, apalagi di tempat seeksotik pulau tidung yang menawan. Bukan hal yang sulit menemukan momen menyenangkan dan memorable di sebuah tempat yang berisikan ketenangan, santai dan penuh kebahagiaan, karena tentu saja sebagian besar pengunjung berniat melepas penat dengan datang ke pantai. Berwisata ala backpacker memberi kepuasan sendiri pada batin anda. Namun, tak ada salahnya sesekali anda menikmati pelayanan dari paket wisata agen perjalanan. Dengan menggunakan jasa agen, anda akan bisa menikmati wisata bersama sama rombongan dilengkapi fasilitas lengkap tanpa harus repot memikirkan makan, tempat untuk tidur dan wisata yang ditawarkan. Itu juga merpakan bentuk lain dari variasi hidup yang anda cari bukan?.
Fast Response :
Teguh
WA/CALL 0858 8360 0105 / 0813 1645 8884